tapi kali ini isinya beda..
penasaran..??
langsung aja yah...
bahannya:
- roti tawar coklat 4 lembar
- cream cheese 50 gram
- pisang raja 4 buah
- madu 50 ml
- gula palem 50 gram
- mentega 50 gram
- coklat masak pekat 50 gram, tim hingga leleh
- coklat masak putih 50 gram, tim hingga leleh
caranya:
- panaskan 1 sdm mentega hingga leleh, masukan pisang.
- tambah gula dan madu. masak hingga permukaan pisang kecoklatan. angkat dan sisihkan
- ambil selembar roti tawar, olesi dengan cream cheese
- beri bagian atasnya dengan pisang
- gulung roti dan kemudian hias dengan coklat leleh.
- siap dihidangkan
nah itu tadi resep originalnya..
berhubung aku gak punya gula palem, akhirnya aku ganti dengan gula pasir..
rasanya tetep enak kok..
dan berhubung aku gak punya cream cheese, akhirnya aku ganti dengan keju dan meses coklat..
itu tadi resep sushi bread dengan pisang..
cepet coba ya..
tunggu resep sushi bread yang lain yah..
inspirasi : majalah koki
post by : pieine
Tidak ada komentar:
Posting Komentar